"menunggu sesuatu yang sangat menyebalkan bagiku dan sampai kapan ku harus terus bersabar dan teruuus bersabaaaar".
Ia, pasti lirik di atas tidak asing lagi buat kita dan penggalan dri lgu aishiteru milik Band Zivilia ini seakan mewakili perasaan kita dikala sedang menunggu. Terkadang kita malas, bosan dan bahkan jengkel tatkala menunggu seseorang. Dan lebih parahnya lagi ketika kita hendak ketemuan dengan si doi, janji jam sekian malah datang jam sekian. Saya pribadi pun merasa ill feel banget kalau sampai demikian.
Nahh untuk itu adakah siasat jitu untuk mengusir kejenuhan saat menunggu dan pada akhirnya berujung dengan rasa kebosanan. Dari rasa bosan kemudian timbulah emosi yang meradang hingga meruntut ke kesalan terhadapnya. Akibatnya hubungan menjadi renggang dan hal-hal yang tidak diinginkan pun terjadi.
Sebelum hal tersebut terjadi ada baiknya kita menyiasati rasa bosan tersebut dengan membuka jejaring sosial dan atau juga ngegame biar waktu berlalu tanpa terasa ketika menunggunya. Toh tahu kan kalau sudah keranjingan yang namanya facebook atau twetter kita seakan lupa waktu dan kalau sudah lupa waktu lupa juga akan rasa bosan tersebut. Sehingga terjagalah hubungan kita dengan si dia. Kan sayang kalau harus putus hanya karena kita terlalu egois dan dibutakan oleh amarah kita yang sebetulnya bisa dibilang sepele.
Pernah suatu hari saya menunggu kedatangan kerabat saya yang pada waktu itu ia ingin meminjam beberapa dvd film koleksi saya. Tapi di saat itu juga sebenarnya saya ada janji dengan pacar saya. Kebayang kan gimana perasaan saya waktu itu. Benar-benar dalam kondisi dilema saya saat itu, di satu sisi perasaan saya tidak enak kalau menunda kunjungan kerabat saya dan memang pada saat itu dia bilang mau ke tempat saya sudah on the way lagi. Dan dilain sisi saya merasakan kegundahan hati memikirkan pacar saya yang sudah lama menunggu. Untungnya saya sudah memberitahukan pacar saya kalau saya agak telat menemuinya dan si dia pun mengerti akan keadan saya ini. Setidaknya dalam pengalaman saya pribadi ini menunjukkan bahwa Kejujuran adalah kunci segalanya.
So... Buat diri senyaman mungkin ketika tengah menunggu seseorang, karena kalau kita sudah terlanjur gelisah dan gundah gulana maka perasaan pun akan kalang kabut entah kemana.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Notes: Untuk komentar non akun pilih >Anonymous